Wednesday, 13 December 2023

LK KMK 2023 MEMBENTUK JIWA KEPEMIMPINAN MAHASISWA BERLANDASKAN IMAN KATOLIK UNTUK MELAYANI DALAM KASIH DAN PERSAUDARAAN

Press.relase- Latihan Kepemimpinan merupakan kegiatan tahunan yang dilakukan oleh Keluarga Mahasiswa Katolik Universitas Tanjungpura. Latihan Kepemimpinan tahun ini diadakan di Rumah Pelangi, Dusun Gunung Benuah, Desa Teluk Bakung, Kecamatan Sungai Ambawang, Kabupaten Kubu Raya pada tanggal 10-12 Desember 2023. 

Keluarga Besar KMK UNTAN

LK KMK merupakan kegiatan pengkaderan/pembinaan untuk mencetak kader yang akan melanjutkan estafet kepengurusan KMK. Adapun tujuan LK KMK yaitu untuk mempersiapkan kader yang matang untuk melanjutkan estafet kepengurusan serta menjadi kader KMK yang menjadi calon terkuat untuk menjadi sosok pemimpin yang bisa diharapkan oleh masyarakat dengan memberikan sumbangsih ilmu, tenaga, dan ide-ide dengan harapan dapat membangun masyarakat dan memberikan bakti sebagai seorang mahasiswa. Dimana peserta dalam LK KMK merupakan Mahasiswa/i angkatan 2022 dari rekomendasi 9 UKMF di Universitas Tanjungpura.

Peserta LK KMK 2023

Tema Kegiatan dalam LK 2023 yakni Membentuk Jiwa Kepemimpinan mahasiswa Berlandaskan Iman Katolik untuk Melayani Dalam Kasih Persaudaraan. Rangkaian kegiatan LK KMK terdiri dari Misa Pembukaan, Outbond, Jurit Malam, Worship, Doa Rosario dan Misa Penutup. Peserta LK diajak untuk melatih kepemimpinan yang berpedoman pada kepemimpinan Yesus Kristus yaitu kepemimpinan yang mengesampingkan kekuasaan, kejayaan, dan gengsi sebagai pertanda pemerintahan Allah. Untuk mewujudkan tema kegiatan terdapat juga pemateri hebat yang memberikan materi yang luar biasa kepada para peserta LK diantaranya:

Bang Yacobus Juliannelis S.T., M.Sos membawakan materi 1 Bertumbuh dengan Iman dan Kasih Persaudaraan dalam organisasi. Frater Nero Pr menyampaikan materi ke 2 Baik dalam Berpikir, Bijak dalam Bertindak. RD Donatus Menyampaikan materi 3 dan 4 yakni Pemimpin sebagai Pelayan dan Tanggung Jawab Sebagai Seorang Pemimpin. Bang Wendi,S.Hut Menyampaikan materi ke 5 yaitu KMK Merupakan wadah Berkumpulnya Saudara Seiman.

Terdapat juga sesi pemilihan Ketua Angkatan 2022, dimana Viktorianus Oyen terpilih sebagai ketua dengan nama angkatan Dum Spiro, Spero. Diambil dari Frasa Latin yang berarti: “Selama saya bernapas, saya berharap!”Satu yang tidak bisa hilang dari dalam diri manusia adalah harapan. Harapan merupakan sebuah optimisme. Harapan memunculkan niat berjuang untuk meraih atau mendapatkan sesuatu. Harapan menjadi bahan bakar untuk terus bergerak, meski keadaan sedang sulit, kacau, chaos. Harapan tak boleh padam dan hilang.


-Penulis HKI KMK


Monday, 13 November 2023

Pembinaan CAFATIFA 2023

 Press.releasePembinaan CAFATIFA merupakan kegiatan tahunan yang diadakan oleh Catholic Family of Technic Faculty Universitas Tanjungpura (CAFATIFA UNTAN).  Pembinaan CAFATIFA tahun ini diadakan di Bukit Hati Kudus, Setolo-Darit Kec. Manyuke, Kab. Landak pada tanggal 10-12 November 2023. Kegiatan ini sangat penting terkhususnya untuk para mahasiswa baru katolik Fakultas Teknik Universitas Tanjungpura, dari kegiatan ini mahasiswa baru dapat mengenal apa itu CAFATIFA UNTAN.

Dokumentasi Pembinaan CAFATIFA 2023
Dokumentasi Pembinaan CAFATIFA 2023

Pada kegiatan ini kami mengangkat tema yaitu "Membentuk Jiwa Kepemimpinan Yang Berlandaskan Iman Kekatolikan"Rangkaian kegiatan Pembinaan CAFATIFA ini yaitu misa pembukaan, doa rosario, materi, outbond, sharing dan cahaya harapan. Jadi disini para mahasiswa baru akan diajarkan dan diberi pembekalan untuk menjadi seorang pemimpin yang berlandaskan iman kekatolikan dan juga untuk pembekalan mereka menempuh perkuliahan di Fakultas Teknik Universitas Tanjungpura, dan kami juga mengundang pemateri-pemateri yang sangat luar biasa seperti :

1. RP Hendrik Sumarre, MSC yang menyampaikan materi dengan judul “What Is Leadership”. Jadi disini para peserta diajarkan apa itu pemimpin, bagaimana cara membentuk jiwa kepimimpinan dalam diri sendiri, bentuk implementasi sebagai seorang pemimpin, dan hubungan antara pemimpin dengan iman.

2. Bang M. Y. I Deddy Malik, S.T, beliau menyampaikan materi tentang “Kemampuan Yang Harus Dimiliki Seorang Pemimpin”. Peserta diajarkan mengapa seorang pemimpin harus memiliki kemampuan, apa saja kemampuan yang harus dimiliki seorang pemimpin dan hal dasar untuk melatih kemampuan dalam komunikasi.

3. Bang Torchis Siahaan, S.T, menyampaikan materi tentang “Penerapan Sikap Kepemimpinan Dalam Ruang Lingkup Kampus”. Jadi peserta juga di ajarkan mengapa sikap kepemimpinan harus diterapkan di ruang lingkup kampus, bagaimana cara menerapkan sikap kepemimpinan dalam lingkup kampus, dan contoh penerapan sikap kepemimpinan dalam lingkup kampus (lingkup organisasi CAFATIFA UNTAN) serta dampak yang dirasakan dengan adanya sikap kepemimpinan.

Baca juga : MISA PENYAMBUTAN ANGKATAN 2023

Berikut adalah kesan dan pesan dari peserta selama mengikuti kegiatan Pembinaan CAFATIFA 2023. Vanessa Gertrude Budiasty Dj menyampaikan kesannya bahwa ia merasakan kegiatan ini sangat seru, memberikan kesempatan untuk berkenalan dengan teman-teman dari berbagai prodi, memperluas relasi, serta belajar tentang sopan santun dan menghargai yang lebih muda maupun yang lebih tua, selain itu mereka juga belajar hal-hal dasar untuk menjadi seorang pemimpin seperti berbicara di depan banyak orang.

"Semoga kedepannya mereka sebagai anggota muda CAFATIFA  bisa mengajak teman-teman anggota muda CAFATIFA yang lainnya yang tidak mengikuti atau berhalangan mengikuti kegiatan Pembinaan CAFATIFA 2023 untuk bergabung dan mengikuti kegiatan yang diadakan oleh CAFATIFA UNTAN." Ujar Vanessa.


Penulis : Panitia Pembinaan CAFATIFA

Tuesday, 22 August 2023

MISA PENYAMBUTAN MAHASISWA BARU ANGKATAN 2023 UNIVERSITAS TANJUNGPURA

kmkuntan.news- Keluaraga Mahasiswa Katolik Santo Xaverius Universitas Tanjungpura bersama dengan Pastoral Mahasiswa Pontianak mengadakan Misa Penyambutan Mahasiswa Baru Universitas Tanjungpura angkatan 2023. Misa diadakan di Gereja Katedral Santo Yosef, Kota Pontianak pada hari Senin 21 Agustus 2023.

Misa dihadiri oleh 1.300 lebih mahasiswa dan dipimpin oleh Pastor Moderator mahasiswa yakni RP.Gregorius Kukuh Nugroho, CM. dibantu oleh dua pastor lainnya yaitu Pastor Edmun C.Nantes,OP dan Pastor Donatus,PR. Selain mengadakan misa untuk menyambut mahasiswa baru, misa juga dilakukan untuk perutusan 24 orang frater pembimbing KMK dan UKMF di kota pontianak.

Dokumentasi Frater Pembimbing Bersama Ketua dan Komdis KMK UNTAN

Dalam Homilinya pastor moderator mahasiswa berpesan agar menjaga persatuan dan kesatuan dalam komunitas iman kristiani terutama dalam organisasi mahasiswa. "Apakah kita juga mencintai Tuhan lewat kegiatan disini ada bendera-bendera masing-masing Himpunan Fakultas dan KMK tidak lagi mereka ini berbeda-beda tetapi kita dipersatukan dalam misi yang sama" ungkapnya.

Sebelum dilakukan berkat penutup, terdapat sesi pengenalan dari KMK UNTAN berserta Kesembilan KMK UNIT. Selain itu, terdapat pula perkenalan dari KMK Polnep,KMK UPB Santo Fransiskus Asisi dan IMK Santo Petrus IKIP-PGRI.

Setelah sesi pengenalan berakhir dilanjutkan dengan berkat penutup oleh pastor. Kemudian dilanjutkan lagi dengan sesi dokumentasi bersama pastor dan seluruh mahasiswa yang menghadiri misa mahasiswa.

Dokumentasi:












Penulis : -C.Samosir

Sunday, 20 August 2023

MALAM PUNCAK DIES NATALIS KMK UNTAN KE-29

Press.release - Keluarga Mahasiswa Katolik Universitas Tanjungpura mengadakan Malam Puncak sebagai akhir dari rangkaian kegiatan Dies Natalis KMK UNTAN ke-29.
Kegiatan Malam Puncak dilaksanakan pada hari Jumat, 18 Agustus 2023 di Gedung Santo Tomas, Kubu Raya.

Dies Natalis tahun ini mengambil tema Nulla differentia est, una unitas et fraternitas yang memiliki arti “Tak ada perbedaan, hanya ada sebuah persatuan dan persaudaraan”. Tujuan dipilihnya tema ini agar keanekaragaman menjadi citra dari keunikan, yang mana keunikan tersebut menjadi suatu ritme yang dinamis dalam mempersatukan KMK UNTAN.

Adapun subtema DN ke-29 yang digunakan ialah Yohanes 13:34 yang berbunyi "Aku memberikan perintah baru kepada kamu, yaitu supaya kamu saling mengasihi; sama seperti Aku telah mengasihi kamu demikian pula kamu harus saling mengasihi".

Rangkaian kegiatan Dies Natalis KMK UNTAN dimulai dengan Misa Syukur Dies Natalis, Kemudian dilanjutkan dengan Acara Pembukaan diawali dengan Menyanyikan lagu Indonesia Raya, Laporan dari Ketua Tim Dies Natalis ke-29 KMK UNTAN oleh Asterius Ryvaldo Pangaraya,serta Kata Sambutan dari Ketua Umum KMK Universitas Tanjungpura, Presiden Mahasiswa BEM UNTAN, Frater Pendamping KMK Universitas Tanjungpura, serta Wakil Rektor Universitas Tanjungpura sekaligus Membuka Rangkaian Acara DN KMK secara Simbolis dengan Pemotongan Kue Ulang Tahun.

Setelah itu masuk dengan Acara Bebas dengan makan bersama diselingi dengan Penampilan Pentas Seni dari perwakilan kesembilan Fakultas di Universitas Tanjungpura serta pengumuman dan pembangian hadiah Juara Pesta Rakyat.

Misa Syukur Dipimpin oleh Pastor Timotius Sinaga,OFMCap, dalam Homilinya pastor Tim berpesan agar mahasiswa selalu menuntut ilmu sebanyak-banyaknya.Ilmu harus dihidupi dan direnungkan ilmu selalu diturunkan agar bisa berguna bagi banyak orang.
Misa Perayaan Dies Natalis KMK ke-29

Dokumentasi Keluarga Besar KMK UNTAN bersama Pastor Tim

Dalam Kata Sambutannya Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaaan & Alumni yang diwakili oleh Bapak Ir.Togar Fernando Manurung, MP berpesan agar KMK UNTAN bisa menjadi pionir kasih sesama, walaupun kecil namun harus menjadi penerang dan garam bagi banyak orang.

BEM UNTAN yang diwakili oleh Wakil PRESMA Benedictus Hashiolan Tamba, berharap semoga KMK semakin jaya dan makin mampu untuk menjadi wadah yang merangkul mahasiswa katolik di Universitas Tanjungpura.

BACA JUGA : Pesta Rakyat KMK UNTAN

Frater Pendamping KMK UNTAN yakni Frater Julio Jeno Nafseda memperkenalkan calon frater pendamping KMK yang baru yakni frater Benediktus Hasan. Beliau juga berharap agar KMK dapat menjadi wadah untuk mengembangkan kehidupan rohani. "Teman-teman semua merupakan orang yang mampu mengguncang dunia dan seorang pendoa" ujarnya.
Dokumentasi Bersama Tamu Undangan

Selain dihadiri oleh Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaaan & Alumni UNTAN, BEM UNTAN dan Frater Pendamping KMK UNTAN, Acara Malam Puncak turut diramaikan oleh tamu undangan yakni kesembilan KOMDIS UKMF UNTAN diantaranya IMKA-Pijar, GAMEKA, IMAKULATA, CAFATIFA,KEWAKA,GAMASKA,IMASIKA,KOSTULATA,PASTOLIK serta abang dan kakak alumni KMK UNTAN.

Acara Malam Puncak Dies Natalis KMK UNTAN ke-29 berjalan lancar sesuai yang telah direncanakan oleh Tim Dies Natalis, Semoga kedepannya Dies Natalis KMK dapat menjadi program kerja yang berkelanjutan karena sangat bermanfaat dalam mempersatukan internal KMK dan memupuk rasa persaudaraan dan iman katolik yang lebih kuat dalam lingkup Universitas Tanjungpura.

Dokumentasi :









Penulis : - C.Samosir

Saturday, 19 August 2023

PESTA RAKYAT KMK UNTAN


Press.release - Dalam rangka memeriahkan rangkaian acara Dies Natalis Keluarga Mahasiswa Katolik Universitas Tanjungpura yang ke-29 serta memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia yang ke 78 , KMK UNTAN mengadakan pesta rakyat di Lapangan Joging Track UNTAN pada 17 Agustus 2023.

 

Pesta Rakyat KMK UNTAN

Keluarga Besar KMK UNTAN

Acara dimulai pada jam 7 pagi sampai 5 sore, kegiatan ini dihadiri oleh 6 UKMF atau KMK Unit dari 9 Fakultas di Universitas Tanjungpura. 
 
Adapun kegiatan diawali dengan Doa Bersama dilanjutkan dengan Menyanyikan Lagu Indonesia Raya kemudian Senam Pagi serta beberapa rangkaian perlombaan yang terdiri dari Lomba Makan Kerupuk, Lomba Joget Balon, Lomba Tarik Tambang, Lomba Estafet Kelereng dan Karung dan diakhiri dengan Lomba Bola Dangdut. 

Kegiatan Pesta Rakyat berjalan dengan lancar dan Kondusif serta diikuti dengan antusias dari keluarga besar KMK yang hadir baik dari mahasiswa maupun dari kakak-abang alumni KMK UNTAN.

Dokumentasi Kegiatan Pesta Rakyat:

   
 
 
 
          
          
 

Penulis : -C.Samosir

Friday, 21 July 2023

DOA TAIZE MAHASISWA PONTIANAK

kmkuntan.news - Pastoral Mahasiswa Pontianak telah mengadakan Doa Taize pada hari Jumat 21 Juli 2023, betempat di Taman Kerahiman Ilahi Santa Faustina Jl. Sungai Raya Dalam, Komp Mediterania Palace, No.A9-13. Doa dipimpin langsung oleh Pastor Moderator Mahasiswa yakni RP.Gregorius Kukuh Nugroho, CM.Ph.D. 

Dokumentasi Doa Taize


Doa Taize kali ini diikuti oleh puluhan mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi sekota Pontianak, tak lupa KMK UNTAN juga turut hadir meramaikan Doa Taize pada bulan Juli ini.

Dengan mengambil tema dari kutipan ayat Ibrani 13:1 yang berbunyi

"Hendaklah Kasih Persaudaraan tetap ada diantara Kamu". Yang memiliki makna Oleh Yesus Kristus, kita telah menjadi saudara dalam sebuah keluarga besar Katolik, dengan peran dan tanggung jawab kita masing-masing. Doa Taize kali ini mengajak mahasiswa untuk menjaga kebersamaan dan kebersatuan sebagai Keluarga Besar Allah.


Baca Juga : Pelantikan Pengurus KMK UNTAN Periode 2023


Doa Taize sendiri merupakan sarana doa yang di iringi lagu yang sama berulang-ulang sehingga kita dapat mengerti dan meresapi dan juga mendalami lagu lagu tersebut. Sembari merenungi lagu dalam doa, kita juga diajak untuk bermeditasi ditengah suasana keheningan yang terasa sakral saat melaksanakan doa Taize.

Semoga kedepannya Doa Taize yang diadakan oleh Pastoral Mahasiswa bisa hadiri oleh lebih banyak lagi Mahasiswa Katolik Pontianak, karena Doa Taize merupakan sarana meditasi yang sangat baik untuk merenungkan cita-cita dan masa depan. Dimana kita sebagai Mahasiswa Katolik harus selalu menyerahkan apa yang ingin kita capai di Hadapan Tuhan, agar Jalan Hidup kita selalu dalam Campur tangan dan Penyertaan-Nya.


Sunday, 9 July 2023

Pelantikan Pengurus KMK UNTAN Periode 2023

kmkuntan.news - Keluarga Mahasiswa Katolik (KMK ) St.Fransiskus Xaverius Universitas Tanjungpura (UNTAN) Pontianak melaksanakan pelantikan pengurus periode 2023.

KMK UNTAN 2023 bersama pastor moderator mahasiswa
Dokumentasi Pelantikan KMK UNTAN Periode 2023

Acara pelantikan dilaksanakan bersamaan dengan Misa Mahasiswa, Jumat 7 Juli 2023 di Gedung Praktik Liturgi STAKATatN Pontianak.

Kegiatan ini diawali dengan perayaan ekaristi yang dipimpin oleh Pastor Moderator Mahasiswa Pontianak, Rm. Greg Nugroho, CM Ph.D.
Kemudian dilanjutkan dengan pelantikan pengurus KMK UNTAN dan UKM STAKat, dan ditutup dengan Adorasi Sakramen Maha Kudus.

Setelah selesai perayaan ekaristi, dilajutkan dengan ramah tamah bersama mahasiswa katolik sekota Pontianak.

Romo Greg selaku Pastor Moderator Mahsiswa berpesan agar mahasiswa Pontianak selalu menjaga kekompakan dan  cinta kasih sesama dalam mebangun persaudaraan di KMK Pontianak.

Sementara itu, Ketua Umum KMK St. Fransiskus Xaverius UNTAN periode 2023, Daniel Hutabarat mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak yang turut menyukseskan kegiatan tersebut.
Mahasiswa yang akrab disapa Daniel ini juga berharap agar kedepannya selama kepengurusan yang baru ini, bisa membawa perubahan baik bagi KMK UNTAN.

Acara Ramah tamah diselingi dengan beberapa penampilan hiburan, adapun KMK UNTAN mempersembahkan tarian tradisional yang di iringi instrumen sapek.

Tarian dengan instrumen sapek
Persembahan Tarian Tradisional KMK UNTAN

Turut hadir dalam kegiatan ini KMK POLNEP , BEM STAKatn ,tamu undangan ,senior dan alumni.
Acara berlangsung aman dan lancar hingga acara usai.